Sapaan Kabut Tipis di Galunggung
Wilujeng sumping di Gunung Galunggung Berawal dari keisengan menyapa salah satu teman pendaki yang berdomisili di Tasikmalaya, bahwa saya ingin bermain ke kawah Gunung Galunggung dan Kapung Naga., ternyata beliau berkenan menjadi guide saya untuk mengunjungi tempat-tempat tersebut. Sebut saja namanya Kang Ocin, saya bertemu beliau pada saat melakukan pendakian ke Gunung Merbabu tahun lalu. Direncanakan trip ini hanya akan berlangsung sehari saja. Naik bus Primajasa jurusan Tasikmalaya-Kampung Rambutan tepat jam 9 malam berangkatlah menuju Tasik, tiket bus ini seharga Rp.48.000,- untuk satu kali perjalanan. Sekedar informasi untuk teman-teman yang mau naik dari Kampung Rambutan usahkan naik di dekat fly over Pasar Rebo yang banyak pedagang buah-buahan, sebab biasanya sudah penuh dan banyak yang berdiri. Sengaja saya memilih bus malam agar bisa tidur di perjalanan, jarak tempuh kota Tasikmalaya-Jakarta sekitar 6 jam, jam 3 pagi saya sampai di pool Primajasa. Menunggu 30 me...